Siapa yang belum pernah mempelajari Bahasa Indonesia? Sejak bangku sekolah dasar hingga menengah, materi Bahasa Indonesia senantiasa diperkenalkan dan dipelajari. Tidak terkecuali bangku pendidikan tinggi, Bahasa Indonesia kian menjadi penting untuk dikuasai oleh mahasiswa. Tuntutannya bukan lagi sekedar paham, namun piawai untuk menerapkan sejumlah kaidah Bahasa Indonesia seperti tata ejaan, tata kalimat, atau tata paragraf yang bermuara ke penciptaan karya ilmiah.
Buku Pintar Bahasa Indonesia Untuk Perguruan Tinggi yang ada di tangan Anda, merupakan sebuah panduan untuk menyelami tentang materi Bahasa Indonesia di perguruan tinggi. Sajian materi yang dipaparkan disesuaikan dengan capaian pembelajaran mata kuliah yang telah tersedia di awal pemaparan. Sejumlah materi yang disajikan diantaranya yaitu tentang sejarah Bahasa Indonesia dan kebijakan politik yang menyertai, perkembangan ejaan Bahasa Indonesia, kalimat efektif, tata paragraph, dan tinjauan karya ilmiah.
Satu hal lagi yang menarik dari buku ini, Anda juga disajikan video pembelajaran yang bisa diakses melalui tautan yang disediakan atau melalui kode batang yang ada. Harapannya, hal ini akan kian menguatkan pemahaman Anda tentang materi. Sehingga pada akhirnya, di bagian latihan dan tes formatif Anda dapat mengukur pemahaman berkenaan dengan sejumlah materi dan berujung dengan meningkatnya kemampuan mahasiswa dalam menyusun karya ilmiah.
No comments:
Post a Comment